Bukit Panguk Kediwung Mangunan Jogja.
Bukit Panguk Kediwung Jogja adalah Sebuah kawasan bentang alam yang sangat menawan di daerah Mangunan Bantul. Bagi siapa saja yang lelah menghadapi hidup ini, dengan berkunjung ke tempat ini serasa meng charge ulang seluruh tubuh, sehingga saat pulang bisa tambah semangat lagi. Udara segar agar membuatmu fresh kembali, pemandangan alam yang hijau, akan membuat hatimu menjadi cool dan bukit yang tinggi akan membuatmu melupakan segala kebaperan yang ada.
Bukit yang akan membuatmu rilek di Jogja
Kalau kamu beruntung, kamu dapat merasakan sensasi berada di atas awan, sambil gila-gilaan bersama teman-teman. Pemandangan hijau terhampar menyejukan mata. Dibawah sana di kejauhan mengalir sungai yang pada waktu tertentu berwarna coklat, sangat kontras dengan hijaunya pepohonan. Untuk mendapatkan sensasi negeri diatas awan tentu harus datang pada saat yang tepat.
Ada beberapa gardu pandang dimana kamu dapat berpose untuk kemudian dipamerkan di instagram. Meski demikian, Kami pikir di bukit ini kalian bisa selfie dimanapun tempatnya akan tetap terlihat bagus. Destinasi wisata ini memang betul-betul mengandalkan keindahan alam dan momentum unik seperti sunrise dan datangnya kabut.
Banyak yang bilang tak ada yang bisa dilakukan selain selfie, hmm… ada benarnya juga. Namun seandainya kamu lupa membawa handphone, pemandangan dan kondisi perbukitan ini tetap bisa kamu nikmati untuk relaksasi bersama orang yang kamu sayangi. Tetapi pada intinya berwisata kesini bukan hanya untuk itu, tapi juga untuk menyadari betapa indahnya alam ini dan juga indahnya orang yang ada disampingmu saat ini.
Sunrise di Bukit Panguk Kediwung
Jangan sampai keliru ya, Bukit Panguk Kediwung ini cocoknya untuk melihat sunrise, karena posisi geografisnya. Hamparan pepohonan hijau dan udara segar dapat menimbulkan ide-ide segar dan memberimu semangat untuk bekerja keras kembali atau ada ilham untuk melanjutkan menyelesaikan skripsi yang sempat terbengkalai.
Cerita Tentang Bukit Panguk Kediwung Mangunan Bantul.
Ada cerita menarik yang harus kami sampaikan mengenai wisata di Bukit Panguk Kediwung Mangunan ini. Seorang wisatawan, entah darimana infonya, meminta kami untuk mengantarkan belio dan rombongan kesini. Mereka ingin pergi ke bukit ini dan menikmati sunset, sebuah hal yang tak lazim. Driver kami sudah memberikan masukan, bahwa disini bukan tempat yang tepat untuk menikmati wisata pada waktu sore atau malam hari. Wisatawan tersebut ngeyel dan tetap memaksa pergi kesana untuk melihat prosesi terbenamnya matahari, apa boleh buat?
Sesampainya disana kira-kira pukul 16.00 dimana kondisi tempat wisata tak begitu ramai. Dipikirnya enak ini, sepi bisa bebas dan longgar. Padahal itu merupakan sebuah kondisi yang aneh jika tempat wisata sunset malah sepi tanpa antrian. Dan akhirnya dia menyesal, tak ada sunset yang bisa di gapai. Driver kami menawarkan lokasi lain sebagai alternatif, mumpung waktu masih ada. Namun mungkin belio telanjur kecewa, malah memilih pulang ke penginapan. Mungkin dengan belio membenamkan diri di kasur, rasanya bisa menyamai terbenamnya matahari.
Akses dan Destinasi lain di sekitar Bukit Panguk Kediwung Jogja.
Rute ke Kediwung Desa Mangunan Kecamatan Dlingo, di kabupaten Bantul ini relatif mudah dijangkau, bisa menggunakan transportasi pribadi, online atau paketan wisata. Memang saat liburan traffic lumayan ramai dan bisa terjadi kemacetan karena jalan yang relatif sempit, tapi itu semua terbayar ketika kamu sampai disana.Jalan menuju mangunan sekarang sudah lumayan bagus tapi karena kontur pegunungan, maka jalannya naik turun dan berkelok.
Jangan lupa untuk mampir ke Rumah Hobbit di Songgo Langit, Bukit Mojo, Bukit Lintang Sewu, Jurang Tembelan atau Puncak Becici yang tak kalah bagusnya. Dan yang paling penting adalah riset dulu sebelum berkunjung agar tidak kecewa, kalaupun belum pernah mencariĀ tahu, tanyalah kepada driver pengantarnya. Apabila drivernya nggak tau, suruh pulang aja.
Dalam perkembangannya akan selalu ada spot wisata yang tergantikan oleh ide-ide baru. Jadi apabila ada wahana yang sudah tidak ada lagi, kamu nggak akan kecewa bangat-bangat.
Harga Tiket, Peta Lokasi dan Informasi pendukung di Bukit Panguk.
Jenis Lokasi | Perbukitan |
---|---|
Wahana | Pemandangan, Sunrise, Gardu Pandang |
Fasilitas | Toilet, Warung, Mushola |
Penginapan | Belum Ada (Update : Sekarang sudah ada) |
Tarif Masuk | 2-10.000/org |
Tarif Spot Foto | 10-20.000 / spot |
Area Parkir | Luas |
Tarif Parkir | 3.000 Motor, 5-10.000 mobil, 10-20.000 busmed |
Jam buka | 05.00-23.00 Fleksibel |
Jarak Tempuh | +/- 1 jam |
Buat Balita | Fair |
Peta Lokasi | –-7.9432781,110.4314679 |
Info Tambahan :
- Dibutuhkan stamina dan fisik yang bagus untuk mendapatkan sunrise di Bukit Panguk. Kamu harus datang pagi buta dan menggunakan busana yang casual. Jangan sampai saat mau naik ke bukit, Kamu masih memakai sepatu pantofel atau berkebaya. Boleh berkebaya tapi dipakai diatas.
- Untuk mendapatkan sensasi berada di Negeri diatas awan, Kamu harus bangun pagi dan pergi kesana pada pagi buta. Dan jangan lupa, usahakan timing / waktu kedatangan yang tepat karena kabut tak setiap hari muncul.
- Tidak setiap hari pemandangan akan terlihat bagus. Pada musim kemarau, pepohonan akan sedikit menguning dan tanah akan terlihat agak gersang. Namun jika musim penghujan, pemandangan perbukitan akan terlihat perfect tanpa perlu diedit pake sotosop. Meskipun jalanan ke bukit agak bececk dikit dan gak ada ojeck.
- Setelah puas disini, sebaiknya kamu berpindah ke obyek wisata pantai agar tidak bosan. Banyak pilihan pantai yang bisa kamu kunjungi dalam kurun waktu tidak lebih dari satu jam dari situ. Misalnya Pantai Ngrenehan, Ngobaran, Baron atau Teras Kaca Pantai Nguluran. Kalo drivernya nggak mau nganterin, besok lagi pakai paket wisata dari kami aja. Kamu bebas pilih tempat wisatanya, nggak harus yang dekat-dekat. Tapi ya jangan terlalu jauh juga. Bukannya apa-apa, waktunya habis dijalan ntar.
Review Bukit Panguk.
No | Pros / Positif | No | Cons / Negatif |
---|---|---|---|
1. | Spot Sunrise yang bagus. | 1. | Harus extra sabar mengantri spot foto. |
2. | Tempat selfie yang lumayan keren. | 2. | Jika musim hujan akan becek dan licin. |
3. | Udara segar dan kabut yang eksotis | 3. | Angkutan umum dan jalan ke lokasi tak representatif. |
4. | Tiket masuk murah. | 4. | Tidak cocok untuk lansia |
5. | – | 5. | – |
6. | – | 6. | – |
Beri Komentarmu tentang Bukit Panguk
Atraksi / Daya Tarik |
|
Informasi |
|
Fasilitas / Sarana Pendukung |
|
SDM / Manajemen |
|
Pelayanan / Akomodasi |
|
Keamanan |
|
SUMMARY
Bukit Panguk adalah tempat wisata yang berada di ketinggian dan menawarkan pemandangan yang bagus serta sunset yang eksotis. |
4.0
|