Museum Tipuan Mata DeMata Jogja
Museum Demata Jogja adalah salah satu objek wisata kekinian Jogja yang cukup banyak mendapat apresiasi dari pengunjung baik dalam maupun luar kota. Letaknya yang cukup mudah dijangkau menjadikan museum ini sebagai kunjungan yang tidak boleh dilewatkan tatkala para travelers berkunjung ke Jogja. Berdiri di bekas terminal bus Umbulharjo, dulu Museum ini tidaklah terlalu luas, namun karena animo pengunjung yang kian besar maka sekarang diperbesar.
Sayang beribu sayang, Dampak Pandemi covid telah meluluh-lantakkan pariwisata Jogja, Kini Museum ini tinggal kenangan. Museum Demata telah tutup untuk selamanya, Silahkan lanjut baca artikel ini untuk mengenang kembali buat kamu yang pernah datang dan menikmati serunya beraktifitas di Museum Demata.
Di dalam Museum ini terdapat berbagai macam spot untuk ber-selfie ria baik individual maupun bareng-bareng. Dan tentunya spot nya juga berganti ganti terus agar pengunjung tidak bosan dengan spot/background yang itu itu saja. Museum ini menghadirkan beraneka gambar mulai dari tema alam, olahraga, film, komik, binatang, super hero, ornamen, atau situs kenamaan lainnya.
Harga Tiket Masuk Museum Demata Jogja
Harga Tiket Masuk
1. Siang Hari (10.00-15.00) Senin-Jumat
- Per Museum : 30.000
- Terusan 4 Museum : 100.000
2. Sore Hari (15.00-17.00) Senin-Jumat
- Per Museum : 40.000
- Terusan 4 Museum : 120.000
3. Weekend (10.00-17.00) Sabtu-Minggu dan Libur Nasional
- Per Museum : 50.000
- Terusan 4 Museum : 140.000
Ada Diskon untuk Pelanggan diatas 25 orang dan Anak kecil usia dibawah 5 tahun Free dan yang ber-ulangtahun
Disini kamu bisa membeli tiket khusus untuk Museum Demata. Kamu juga membeli tiket terusan untuk ketiga museum lainnya yang terletak satu komplek dengan gedung ini. Museum yang harus kamu kunjungi nya ada 2 yaitu Demata 1 dan Demata 2.
Tips Selfie di Demata
Disini kamu bisa menggunakan kameramu untuk mengambil gambarmu sendiri. Namun jika ingin lebih maksimal, kamu bisa meminta tolong staf yang ada disitu untuk mengarahkan gaya. Kalau gaya sudah diarahkan dan hasilnya tetap jelek, mendingan suruh tukang foto profesional yang ada disitu untuk mengambil gambar, daripada postingan-mu kurang mendapatkan banyak like karena hasil yang tidak maksimal.
Dengan menggunakan jasa foto profesional, hasilnya akan diberikan ke kamu dalam bentuk CD atau Flashdisk. Untuk harganya bervariasi mulai dari 50.000-150.000 tergantung permintaanmu. Biasanya mereka menggunakan seragam berwarna biru, Kalo staf yang berseragam warna merah hanya membantumu menata gaya atau membantu membidikan foto dari kameramu.
Fasilitas Museum Demata Jogja
Nggak rugi datang ke museum ini, apalagi kalo rame rame bareng temen-temen atau keluarga. Ditambah, disekitar Museum ini ada juga wahana menarik lainnya yaitu Museum De Arca dan Museum D’walik. Ada tiket terusan untuk bisa menikmati ketiganya. Menarik sekali bukan? Plus ditambah ada selfie park yang bernama Taman Pule dan juga obyek wisata selfie terbaru yaitu Absurd World.
Pokoknya kalo nyampe sini, bateraimu jangan sampe kehabisan. Museum DeMata juga menyediakan souvenir khas DeMata dari mulai topi, kaos, mug, teko, kompor… eh kedua terakhir enggak kok. Untuk liat koleksi foto saat di sana kamu bisa ikuti tautan ini Galeri Museum Demata.
Lokasi parkir disini sangatlah luas, bisa muat sampe 10 bus besar. Jadi, kalo satu sekolahanmu itu datang kesini, sekitar 500 orangpun, disini bisa muat, dijamin. Kalo laper, dan rombongan piknikmu nggak menyediakan snack, Dont worry! Disini ada 20-an outlet makanan yang menyediakan berbagai macam menu yang berbeda satu dengan yang lainnya. Di depan Museum juga ada pasar kerajinan, perak, batu mulia dan batik. Mungkin kamu bisa melihat-lihat dan memilih-milih gaun batik yang cocok untuk acara undangan pengantin temanmu.
Aksesibilitas Museum Demata
Untuk mencapai Museum Demata, kamu bisa menggunakan berbagai macam alat tranportasi baik berupa hoverboard, sepeda, motor, mobil, becak, bentor, busway atau transportasi online, Asal jangan kesini naik Pegasus, gak ada tempat untuk landingnya. Jika kamu malas naik motor karena takut keseringan nginjek marka jalan, kamu bisa cari rental mobil di jogja yang berharga bersaing. Tour wisata indoor di jogja ini tidak akan membuatmu termenung mencari-cari sebab apa kamu ditinggalkan kekasihmu.
Jika belum puas dengan wisata disini, Kamu bisa mampir ke Gembira Loka, melihat satwa-satwa yang dilindungi. Oh iya di daerah dekat sini ada kuliner yang layak untuk disamperi. Namanya Bakmi Mbah Gito, Sebuah warung bakmi dengan nuansa jawa kental dengan menu-menu yang sanggup mengeliminir rasa laparmu setelah seharian selfi.
Oh iya lupa, jika kamu nggak suka kepanasan, Destinasi wisata di tengah kota Jogja ini merupakan destinasi yang cocok buatmu, karena ruangannya adem ber-AC. Kamu ngga perlu pakai sun-block atau khawatir keringat dari dahimu akan melunturkan bedakmu yang berharga mahal. Tunggu apalagi? tebelin bedakmu trus berangkat ke sini!
Peta Lokasi & Informasi pendukung.
Jenis Lokasi | Indoor Museum |
---|---|
Wahana | Trick Eye Photography |
Fasilitas | AC, Foodcourt Lane, Toilet, Mushola, Foto Booth, ATM Center |
Penginapan | Hotel, Losmen |
Tarif Masuk | Dijelaskan diatas |
Tarif Foto | 10-25K/Print + CD |
Area Parkir | Luas |
Tarif Parkir | 4-25K/mobil. 25-50K/bus |
Jam buka | 10:00-17:00 |
Jarak Tempuh | +/- 15 menit |
Buat Balita | OK |
Peta Lokasi / Map | -7.8163156,110.3849555 |
Beri Komentarmu mengenai Museum Demata.
Atraksi / Daya Tarik |
|
Informasi |
|
Fasilitas / Sarana Pendukung |
|
SDM / Manajemen |
|
Pelayanan / Akomodasi |
|
Keamanan |
|
SUMMARY
Museum Demata adalah sebuah wahana aksi fotografi dengan menggunakan teknik tipuan mata 3d yang cukup menarik dan menggembirakan bagi penyuka selfie. |
4.4
|